LANGGUR,POJOKMALUKU.COM – Penjabat Bupati Maluku Tenggara Samue Huwae didampingi Penjabat Sekda Nikodemus Ubro dan forkopimda memimpin Upacara tabur bunga di taman makam pahlawan (TMP) Rudira Perumnas,Minggu (10/11/2024).
Diketahui, Usai mengikuti upacara bendera peringatan hari pahlawan di lapangan upacara kantor Bupati rombongan mengunjungi taman makam pahlawan Rudira Perumnas untuk melakukan tabur bunga.
Pantauan media ini pejabat Bupati Maluku Tenggara Samuel Huwae setelah tiba di Langgur langsung menuju TMP.Rudira Perumnas dan memimpin langsung upacara peringatan hari pahlawan dengan penghormatan kepada para Pahlawan dengan tabur bunga pada makam para pahlawan.
Bersama Forkopimda dan pimpinan opd juga TNI Polri lingkup Pemkab Malra setelah selesai acara penaburan bunga dilanjutkan dengan acara makan siang bersama di cafe Tivlus Ohoi Kolser sekaligus mempererat tali silaturahmi antar penjabat Bupati dan OPD, forkopimda dalam lingkup Pemkab Malra. (PM-Dewi)
Discussion about this post