LANGGUR,POJOKMALUKU.COM – Pemerintah Kabupaten Maluku Tenggara (Malra) resmi menerima satu unit kendaraan operasional pemadam kebakaran dari pihak penyedia, PT Karya Jaya Mandiri Mega Prakoso, dalam acara serah terima yang berlangsung di halaman Kantor Bupati Maluku Tenggara, Kamis (9/10/2025).
Acara tersebut dihadiri langsung oleh Bupati Maluku Tenggara, Drs. Hi. M. Thaher Hanubun, didampingi Wakil Bupati Carlos Viali Rahatoknam, serta sejumlah pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait.
Serah terima ditandai dengan penandatanganan berita acara dan penyerahan kunci kendaraan oleh pihak penyedia kepada Bupati Maluku Tenggara, untuk selanjutnya diserahkan kepada Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan guna dioperasikan secara resmi.
Dalam sambutannya, Bupati Thaher mengatakan, keberadaan unit kendaraan pemadam kebakaran yang memadai sangat vital dalam mendukung upaya menjaga keselamatan masyarakat serta melindungi aset-aset penting dari risiko kebakaran.
“Atas nama Pemerintah Daerah, saya menyampaikan apresiasi kepada pihak penyedia yang telah bekerja secara profesional dalam menyelesaikan pengadaan kendaraan ini sesuai dengan ketentuan dan waktu yang disepakati,” ujar Bupati Thaher.
Lebih lanjut, Bupati katakan, kendaraan damkar yang diterima bukan sekadar alat, melainkan wujud nyata dari komitmen bersama dalam memperkuat kapasitas tanggap darurat di wilayah Maluku Tenggara.
“Harapan saya, kendaraan ini dapat dimanfaatkan dengan baik sesuai fungsinya oleh Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan. Rawatlah kendaraan ini secara optimal, dan jadikan sebagai bagian penting dalam peningkatan pelayanan kepada masyarakat, khususnya dalam penanggulangan bencana kebakaran dan penyelamatan,” imbuhnya
Bupati juga mengimbau seluruh jajaran Dinas Pemadam Kebakaran agar terus meningkatkan kesiapsiagaan, kompetensi personel, serta menjalin koordinasi yang kuat dengan berbagai pihak, sehingga pelayanan kepada masyarakat dapat berjalan lebih cepat, tepat, dan profesional.
Menutup sambutannya, Bupati Thaher berharap dengan adanya tambahan armada baru ini, kinerja dan kepercayaan masyarakat terhadap pemerintah daerah semakin meningkat, terutama dalam memberikan perlindungan dan rasa aman bagi seluruh warga Maluku Tenggara.(PM-Dewi)
Discussion about this post